Pekan Olahraga SMADA 2015 : Fire Up Your Spirit
FIRE UP YOUR SPIRIT!
Hai,
guys! SMADA selalu punya tempat untuk menyalurkan bakat siswanya maupun bakat
masyarakat sekitar. Kali ini SMADA ada event seru nih! Ada yang tau gak? Yap,
Pekan Olahraga SMADA 2015 atau yang sering disebut POS.
Event
POS ini diselenggarakan selama berminggu-minggu dengan peserta yaitu pelajar
SMP dari seluruh wilayah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta yang tertarik
untuk menyalurkan bakat olahraganya di sini , guys. Jadi, persiapan dari panitia sangat matang.
Senin,
11 Mei 2015 merupakan Grand Opening dari Pekan Olahraga Smada 2015 yang diselenggarakan di SMA Negeri 2
Yogyakarta. Para peserta sangat antusias berdatangan ke SMA Negeri 2
Yogyakarta.
Nah,
pukul 15.00 WIB, pembukaan pun mulai diselenggarakan dengan pembawa acara yaitu
Desi Dwi Siwi. Rangkaian acara yang pertama, yaitu seluruh peserta upacara
pembukaan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Kemudian dilanjutkan
dengan sambutan dari Ketua Panitia yaitu Azis, Ketua OSIS yaitu Setya Anugrah
dan Kepala SMA Negeri 2 Yogyakarta yaitu Bapak Kusworo. Selanjutnya yaitu
penyerahan bola secara simbolis. Pembagian lomba voli yaitu bagi putra di
lapangan bagian selatan dan bagi yang putri di lapangan bagian utara.
Selanjutnya
pukul 15.50 WIB pertandingan pun dimulai. Pertandingan pertama putra yaitu dari
SMP Negeri 2 Godean dengan jersey warna merah melawan SMP Negeri 16 Yogyakarta
dengan jersey warna putih. Namun sebelum pertandingan dimulai, pastinya
pemanasan harus dilakukan terlebih dahulu. Pertandingan pertama tuntas dengan
skor 8 dari SMP Negeri 2 Godean dan skor 6 dari SMP Negeri 16 Yogyakarta. Pertandingan-pertandingan
berikutnya pun berjalan dengan lancar.
Semua
pertandingan pasti ada menang dan kalahnya. Ini kompetisi, so harus sportif!
Buat kalian yang belum bisa menang pada pertandingan kali ini, gak perlu
khawatir. Raihlah kesempatan dan berikan hasil yang maksimal.
So,
adek-adek dan kawan-kawan. Yuk, Fire Up Your Spirit! Di Pekan Olahraga
Smada 2015 SMA Negeri 2 Yogyakarta.
Pekan Olahraga SMADA 2015 : Fire Up Your Spirit
Reviewed by Fitroh Mufidatul A
on
5:41 AM
Rating:
tahun kemarin, pemenang POS SMP mana ya?
ReplyDelete